Corporate Secretary GoTo, R.A Koesoemohadiani, mengungkapkan bahwa jumlah saham yang diambil oleh SEL mencapai 1.082 saham baru. Jumlah tersebut mewakili 4,05% kepemilikan dalam USS Networks. Nilai atas transaksi tersebut mencapai lebih dari Rp7,15 miliar.
"Tujuan transaksi adalah investasi dalam rangka perluasan portofolio usaha GoTo melalui anak perusahaan," jelasnya dalam keterbukaan informasi, Rabu, 8 Juni 2022.
Ia menambahkan, SEL merupakan anak perusahaan yang secara tidak langsung dimiliki oleh GoTo melalui PT Tokopedia dan PT Semangat Bambu Runcing dengan porsi 99,98%. Transaksi mengambil bagian saham USS Networks ini diyakini tidak berdampak merugikan bagi kelangsungan usaha GoTo.
Sumber: genpi.co
Artikel Terkait
[ANALISIS] Peringatan Keras Panglima TNI Untuk Prajurit Aktif Rangkap Jabatan
Jokowi Diminta Sembunyi Dulu 5 Tahun
Tegas! Dikontak Pertamina, Fitra Eri Tolak Tawaran untuk Bantah Isu Pertamax Oplosan
Intip Dua Sosok Istri Tersangka Mega Korupsi Minyak Mentah, Langsung Gembok Akun Medsos