polhukam.id -- Pencairan BLT El Nino terus dikebut oleh pemerintah.
Sampai saat ini informasinya pencairan BLT El Nino sudah sampai 91 persen ke keluarga penerima manfaat (KPM).
Perlu diperhatikan bahwa pemerintah sudah mengalokasikan dana Rp7,52 triliun untuk program BLT El Nino.
Baca Juga: Info Bansos Desember 2023, Per KPM Dapat 4 Bansos Cair Bareng Akhir Bulan Ini, Termasuk BLT El Nino
Pemerintah juga sudah memberikan pencairan BLT El Nino untuk total 18,8 juta penerima manfaat.
Nah, bansos BLT El Nino adalah bansos yang ditujukan kepada masyarakat yang telah terdaftar di DTKS sebagai penerima BPNT.
Kemudian, untuk mengetahui Anda terdaftar sebagai penerima bansos El Nino bisa mengunjungi cekbansos.kemensos.go.id.
Adapun beberapa waktu yang lalu Menko Perekonomian Airlangga Hartanto sudah menjelaskan bahwa pemerintah menjajaki kemungkinan pencairan BLT El Nino terus lanjut pada tahun 2024.
Maka, ada evaluasi yang akan dilakukan pemerintah di bulan Januari 2024 mendatang mengenai pencairan BLT El Nino ini.
Perlu dipahami juga pencairan bansos El Nino menggunakan dua metode yaitu transfer bank bagi pemilik KKS merah putih dan Kantor Pos.
Bagi Anda pemilik KKS merah putih silahkan langsung melakukan cek saldo di ATM secara bertahap.
Karena pencairan bansos El Nino melalui transfer Bank biasanya tanpa pemberitahuan.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: ayobogor.com
Artikel Terkait
[ANALISIS] Peringatan Keras Panglima TNI Untuk Prajurit Aktif Rangkap Jabatan
Jokowi Diminta Sembunyi Dulu 5 Tahun
Tegas! Dikontak Pertamina, Fitra Eri Tolak Tawaran untuk Bantah Isu Pertamax Oplosan
Intip Dua Sosok Istri Tersangka Mega Korupsi Minyak Mentah, Langsung Gembok Akun Medsos