polhukam.id - PDIP dan Partai Gerindra diprediksi lagi bersaing ketat untuk memperebutkan kursi-kursi parlemen di Senayan.
Bahkan kedua partai diprediksi mempunyai perolehan hampir sama berdasarkan dua survei berkenaan Pileg 2024.
Sementara di antara partai-partai politik yang mendapat jatah kursi DPR RI, empat di antaranya merupakan pengusung pencalonan presiden dan wakil presiden Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.
Keempat partai tersebut adalah Partai Gerindra, Partai Golkar, PAN, serta Partai Demokrat.
Baca Juga: Kurang dari Sebulan, Gempa Swarm Bogor dan Sukabumi Terjadi 122 Kali
Sedangkan pengusung Ganjar Pranowo dan Mahfud MD di Pilpres 2024 yang berpotensi lolos hanya PDIP saja.
Sementara tiga dari empat partai pengusung Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar, yakni PKB, Partai Nasdem, dan PKS diprediksi lolos juga.
Survei Pileg 2024 dari CSIS
Survei pertama dibuat oleh CSIS berdasarkan penjajakan lapangan dari tanggal 13-18 Desember 2023.
Survei itu menempatkan PDIP meraih elektabilitas 16,4 persen di Pileg 2024. Sedangkan Partai Gerindra sebesar 14,6 persen.
Di urutan ketiga, terdapat Partai Golkar dengan elektablitas 11,9 persen, disusul PKB 9,2 persen, Partai Nasdem 6,4 persen, PKS 11,8 persen, PAN 5,2 persen, dan Partai Demokrat 4,8 persen.
Baca Juga: Kapan Jadwal Indonesia vs Libya? Ternyata di Siarkan di TV Ini
CSIS juga memprediksi tiga partai memiliki elektablitas di Pileg 2024 namun tidak lolos ambang batas parlemen sebesar 4 persen.
Partai dimaksud adalah PPP dengan elektablitas 3,5 persen, PSI 1,3 persen, dan Partai Perindo dengan elektabilitas 1,5 persen.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: ayobogor.com
Artikel Terkait
[ANALISIS] Peringatan Keras Panglima TNI Untuk Prajurit Aktif Rangkap Jabatan
Jokowi Diminta Sembunyi Dulu 5 Tahun
Tegas! Dikontak Pertamina, Fitra Eri Tolak Tawaran untuk Bantah Isu Pertamax Oplosan
Intip Dua Sosok Istri Tersangka Mega Korupsi Minyak Mentah, Langsung Gembok Akun Medsos