POLHUKAM.ID -Pesawat milik TNI AU seri TT-3103 dilaporkan jatuh di area Pegunungan Tengger, Desa Kedawung, Kecamatan Puspo, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, Kamis (16/11).
Jatuhnya pesawat itu diabadikan lewat video amatir warga, di mana kondisi pesawat dalam kondisi hancur menjadi beberapa bagian.
Dari tayangan video tersebut, pesawat dikabarkan menabrak tebing saat melakukan latihan. Hingga berita ini diturunkan, belum diketahui kondisi pilot pesawat tersebut.
"Ini nomor serinya. Begini kondisinya," kata seseorang yang sempat merekam bangkai pesawat, dilansir Twitter.
JawaPos.com pun belum mendapat keterangan resmi dari pihak terkait. Jangan lupa untuk terus mengetahui perkembangan jatuhnya pesawat TNI AU TT-3103.
Sumber: jawapos
Artikel Terkait
[ANALISIS] Peringatan Keras Panglima TNI Untuk Prajurit Aktif Rangkap Jabatan
Jokowi Diminta Sembunyi Dulu 5 Tahun
Tegas! Dikontak Pertamina, Fitra Eri Tolak Tawaran untuk Bantah Isu Pertamax Oplosan
Intip Dua Sosok Istri Tersangka Mega Korupsi Minyak Mentah, Langsung Gembok Akun Medsos