POLHUKAM.ID - Ketua RT, Malkan menyatakan ingin berdamai dengan Dewi Perssik untuk urusan kurban sapi. Dirinya berharap pihak Dewi Perssik bisa menyelesaikan masalah ini secara kekeluargaan.
Dilihat dari akun Tiktok @keluargakecildarijerman01, Malkan berharap Dewi Perssik mau memaafkannya. Dirinya juga telah ikhlas memaafkan Dewi Perssik.
"Gak perlu kalau hatinya sudah memaafkan sama saya udah selesai," paparnya.
Malkan mengaku sudah lelah bila terus melanjutkan masalah kurban sapi itu. Pasalnya hal ini telah membuatnya malu karena ribut soal kurban sapi.
"Bagi saya udah gak ada permasalahan bagi saya mah. Capek malu urusan kurban," sindirnya.
Diketahui Dewi Perssik sampai berdebat keras dengan Malkan saat mediasi. Ketika itu dirinya ngamuk karena tak terima dengan pembelaan dari pihak pengurus RT.
Karena itulah, Malkan mengaku sangat malu bila terus mengingat kejadian tersebut. Pasalnya soal kurban sapi menjadi ribut seperti hari ini.
"Iya malu saya diributin orang seada-adanya," pungkasnya.
Sumber: suara
Artikel Terkait
Jokowi Diminta Sembunyi Dulu 5 Tahun
Tegas! Dikontak Pertamina, Fitra Eri Tolak Tawaran untuk Bantah Isu Pertamax Oplosan
Intip Dua Sosok Istri Tersangka Mega Korupsi Minyak Mentah, Langsung Gembok Akun Medsos
VIRAL Unggahan Warganet Lakukan Uji Coba Pertalite RON 90, Hasilnya Bikin Syok!