Menurut Andi Sinulingga, justru Ade Armando yang lebih pantas disebut sok jagoan ketimbang supporter Arema.
Hal itu disampaikan Andi Sinulingga dalam akun Twitter pribadinya, pada Selasa 4 Oktober 2022.
"Bukannya ucapan ade armando itu yg lebih tepat di sebut sok jagoan dan petantang petenteng. Orang pada sibuk memadamkan api, dia malah sibuk menambah kobaran api," ujar Andi Sinulingga.
Bukannya ucapan ade armando itu yg lebih tepat di sebut sok jagoan dan petantang petenteng. Orang pada sibuk memadamkan api, dia malah sibuk menambah kobaran api. https://t.co/4uJbS9izfl
— Andi Sinulingga (@AndiSinulingga) October 4, 2022Sebelumnya, Dosen ilmu komunikasi, Ade Armando ikut mengomentari tragedi Stadion Kanjuruhan Malang yang menewaskan ratusan korban jiwa melayang pasca Arema FC vs Persebaya.
Ade Armando menilai banyaknya korban dalam tragedi Kanjuruhan disebabkan oleh kesalahan pendukung Arema sendiri.
Hal itu disampaikan Ade Armando dalam kanal Youtube Cokro TV, dikutip Selasa 4 Oktober 2022.
“Pangkal persoalan adalah kelakuan sebagian suporter Arema (Aremania) yang sok jagoan menyerbu lapangan, mereka sombong bergaya preman menantang merusak dan menyerang,” ujar Ade Armando.
Menurut Ade Armando, tindakan aparat menembakan gas air mata sudah sesuai prosedur meski dilarang FIFA.
“Apakah polisi Indonesia berada di bawah FIFA ketika polisi menggunakan gas air mata? Itu adalah tindakan sesuai protap mereka harus mengendalikan perusuh yang mengancam jiwa,” sambungnya.
Dia pun menilai penembakan gas air mata bukanlah sebuah pelanggaran HAM. Sebab, yang membuat jatuh korban karena ada kepanikan para suporter.
(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});“Pada saat mereka hendak keluar ternyata panitia tidak membuka pintu keluar akibatnya terjadi penumpukan saling dorong nginjak itulah menyebabkan tragedi,” pungkasnya.
Sumber: NewsWorthy
Artikel Terkait
[ANALISIS] Peringatan Keras Panglima TNI Untuk Prajurit Aktif Rangkap Jabatan
Jokowi Diminta Sembunyi Dulu 5 Tahun
Tegas! Dikontak Pertamina, Fitra Eri Tolak Tawaran untuk Bantah Isu Pertamax Oplosan
Intip Dua Sosok Istri Tersangka Mega Korupsi Minyak Mentah, Langsung Gembok Akun Medsos