Andika Perkasa dan Anies Baswedan dianggap representasi dari blok Amerika Serikat (AS) jika menilik pada aktivitas yang dilakukannya.
Baca Juga: Anies Baswedan Dianggap Pantas Jadi Penerus Jokowi, Ferdinand Ngamuk: Hanya Orang Bodoh yang Percaya Itu
Sementara itu, Ganjar Pranowo, Puan Maharani, dan Prabowo Subianto, dianggap representasi dari blok satunya yaitu China-Rusia.
Masinton menilai belum tampak adanya tanda-tanda bahwa Ganjar, Puan, dan Prabowo merupakan representasi dari China.
“Itu nggak ada (Ganjar-Puan-Prabowo representasi China). Saya belum melihat ke sana lah ya,” ujar Masinton di kanal YouTube Total Politik yang tayang pada Rabu (29/9).
Kader senior PDIP itu tidak yakin Amerika Serikat hanya meletakkan pengaruhnya di beberapa pihak saja, tapi ke semua pihak.
“Yakin? Percaya kalau Amerika cuma pasang di satu kaki? Dia nggak pasang di seluruh kaki? Dia nggak berkepentingan dengan seluruh kandidat calon ini dengan letak geografis ini? Dia pasti akan letakkan keringatnya tuh ke seluruh calon,” ujar Masinton.
Politikus Partai NasDem, Zulfan Lindan, menilai jika sosok yang dicalonkan sebagai calon presiden adalah Anies Baswedan dan Andika Perkasa, Amerika Serikat lah yang akan diuntungkan.
Sumber: NewsWorthy
Artikel Terkait
[ANALISIS] Peringatan Keras Panglima TNI Untuk Prajurit Aktif Rangkap Jabatan
Jokowi Diminta Sembunyi Dulu 5 Tahun
Tegas! Dikontak Pertamina, Fitra Eri Tolak Tawaran untuk Bantah Isu Pertamax Oplosan
Intip Dua Sosok Istri Tersangka Mega Korupsi Minyak Mentah, Langsung Gembok Akun Medsos