Rocky menilai adanya kesenjangan dalam kesejahteraan TNI dan Polri. Menurutnya, kesejahteraan TNI perlu mendapat perhatian.
"Kesejahteraan prajurit itu yang harus diutamakan, jadi ini soal yang besar juga dibandingkan dengan kesejahteraan prajurit TNI dan kesejahteraan Polri agak berbeda," ucap Rocky Gerung, dalam kanal Youtube miliknya, Kamis (15/9/2022).
Baca Juga: Oh, Mungkin Tindakan Jokowi Ini yang Membuat Munculnya Disharmonisasi TNI
Pada polemik belakangan ini, Rocky melihat adanya luapan emosi dari para prajurit TNI, melebihi soal Effendi Simbolon.
"Kalau saya boleh terangkan ini ada luapan emosi yang bukan sekadar karena kasusnya Effendi Simbolon, tapi di belakang itu akhirnya harus kita periksa," ujarnya.
Hal yang dimaksudkan Rocky Gerung ialah, perlunya memeriksa soal pelembagaan sosial dalam tubuh TNI.
Pelembagaan sosial tersebut di antaranya jaminan masa depan, jaminan kesejahteraan, barak-barak prajurit, masa depan anak-anak mereka, dan lainnya.
Ia juga menambahkan bahwa situasi TNI kini dapat menimbulkan frustrasi dan berujung kemarahan.
"Jadi frustrasi ini memang akhirnya menjadi outlet, nah outletnya itu adalah pada Effendi Simbolon. Effendi Simbolon hanyalah sasaran sebetulnya dari kemarahan rakyat juga terhadap DPR, karena DPR kan lembaga yang banyak kongkalikong di situ. Jadi rakyat juga merasa memang berhak TNI untuk marah," pungkasnya.
Baca Juga: Dicap Tidak Jelas Aturannya, Laksda TNI Ini Sebut Polisi Tidak Boleh Main Tangan
Sumber: kontenjatim.id
Artikel Terkait
[ANALISIS] Peringatan Keras Panglima TNI Untuk Prajurit Aktif Rangkap Jabatan
Jokowi Diminta Sembunyi Dulu 5 Tahun
Tegas! Dikontak Pertamina, Fitra Eri Tolak Tawaran untuk Bantah Isu Pertamax Oplosan
Intip Dua Sosok Istri Tersangka Mega Korupsi Minyak Mentah, Langsung Gembok Akun Medsos