"Kalian pemerintah itu dengan keadaan sekarang kalian bisa jatuh karena ketololan sendiri kan, ketololan kebijakan maksudnya tuh," ujar Rocky Gerung, dalam kanal Youtube Refly Harun, Jumat (9/9/2022).
Ia membahas sedikitnya perihal kekacauan negara dengan salah satu isu terkait pernyataan menteri perdagangan yang tidak mampu memberi subsidi minyak goreng karena untuk membangun proyek jalan tol.
Baca Juga: Waduh, Rocky Gerung Colek jokowi Gegara Dolar yang Tembus Rp 15.000, Katanya: Kalau Presiden Mundur, Ekonomi Indonesia Akan Membaik
Menurutnya, pernyataan menteri perdagangan yang seperti itu membuat rakyat frustrasi.
Sebab itulah, Rocky menegaskan kepada masyarakat milenial untuk bersama-sama mengevaluasi isu serta kebijakan pemerintah di Indonesia demi kepentingan bangsa.
Sang pengamat politik itu juga mengatakan meski perkataannya terkesan tajam, namun hal ini bukan bertujuan untuk menjatuhkan pemerintah, melainkan ingin memberi peringatan.
Dengan kata andalannya 'ketololan', yang dimaksud adalah kebijakan yang dibuat pemerintah, bukan ditunjukkan kepada orang-orang di dalamnya.
Dirinya juga kembali mengingatkan bahwa adanya negara Indonesia berkat orang-orang yang berwawasan luas.
Karena itu, ia memberi pesan kepada seluruh masyarakat pentingnya untuk mengevaluasi kebijakan yang dibuat pemerintah
"Jadi sekali lagi, negeri ini disusun dengan pikiran karena itu kita mesti evaluasi pikiran yang ada di istana," tandasnya.
Baca Juga: Gegara Main TikTok, Erick Thohir Malah Kena Sindir Rocky Gerung, Eh Menteri BUMN Itu Akhirnya Lakukan Hal Ini
Sumber: kontenjatim.id
Artikel Terkait
[ANALISIS] Peringatan Keras Panglima TNI Untuk Prajurit Aktif Rangkap Jabatan
Jokowi Diminta Sembunyi Dulu 5 Tahun
Tegas! Dikontak Pertamina, Fitra Eri Tolak Tawaran untuk Bantah Isu Pertamax Oplosan
Intip Dua Sosok Istri Tersangka Mega Korupsi Minyak Mentah, Langsung Gembok Akun Medsos