Dari jumlah tersebut, 35 anggota polisi diduga melakukan pelanggaran kode etik sementara lainnya masih dalam tahap pemeriksaan.
Baca Juga: Heran Naik Jabatan Jadi Kadiv Propam, Sosok Ini Bocorkan Kinerja Ferdy Sambo: Beberapa Kali Saya Mengeluh Tentang Beliau
Penasihat ahli Kapolri, Irjen Pol (Purn) Aryanto Sutadi, memberikan tanggapannya soal melejitnya karir Irjen Ferdy Sambo dalam kepolisian.
Aryanto menyoroti jabatan Ferdy Sambo sebagai Kadiv Propam dan juga sempat menjadi ketua Satgasus Merah Putih sebelumnya.
“Propam itu kan polisinya polisi. Bertambah lagi menjadi dan Satgas,” ujarnya di diskusi Apa Kabar Indonesia Malam pada Minggu (21/8).
Kendati Propam lebih seperti polisinya polisi, namun Propam memiliki kewenangan untuk campur tangan menangani kasus-kasus menonjol di daerah.
Oleh karena itu, tidak heran jika Ferdy Sambo dekat dengan bawahannya baik di divisinya maupun yang berada di daerah.
“Jadi meski sekalipuan dia hanya satunya di disiplin polisi, tapi dia mempunyai kewenangan untuk campur tangan mengurusi kasus-kasus di wilayah yang sangat menonjol,” ujar Aryanto.
Sumber: NewsWorthy
Artikel Terkait
[ANALISIS] Peringatan Keras Panglima TNI Untuk Prajurit Aktif Rangkap Jabatan
Jokowi Diminta Sembunyi Dulu 5 Tahun
Tegas! Dikontak Pertamina, Fitra Eri Tolak Tawaran untuk Bantah Isu Pertamax Oplosan
Intip Dua Sosok Istri Tersangka Mega Korupsi Minyak Mentah, Langsung Gembok Akun Medsos