Ridwan Kamil mengatakan bahwa dirinya akan mengumumkan partai politik yang akan dimasukinya pada pertengan tahun 2022, sekitar Juni atau Juli.
Baca Juga: Ridwan Kamil Disebut Miliki Masalah yang Sama dengan Anies Baswedan: Kita Tidak Tau Apa Penyebab Banyak Orang Seperti Ini
Namun hingga saat ini gubernur yang akrab disapa Kang Emil itu belum memberitahukan partai politik mana yang akan dimasukinya.
Pendiri lembaga survei Cyrus Network, Hasan Nasbi, menduga Kang Emil masih mempertimbangkan tawaran-tawaran dari partai politik.
Ia pun menyarankan agar Kang Emil tak perlu memperhitungkan tawaran partai karena yang terpenting adalah partai tersebut bisa memfasilitasi jenjang karir Kang Emil.
“Kalau menurut saya, wisdom yang paling bener adalah nggak usah peduli apa yang ditawarkan partai tapi pilihlah partai yang paling mungkin menampung aspirasi dan bisa memfasilitasi jenjang karir Kang Ridwan Kamil,” ujar Nasbi di kanal YouTube-nya pada Jumat (12/8).
Lebih lanjut, Nasbi menyarankan partai yang dapat dikatakan cukup dekat dengan gaya kepemimpinan Kang Emil, yaitu Partai Golkar, Partai NasDem, dan Partai Demokrat.
“Kalau menurut saya, memang secara karakteristik, secara tipe kepemimpinan kemudian ciri khas teknokratisnya, memang Ridwan Kamil harusnya lebih dekat menjadi calon anggota Partai Golkar,” ujar Nasbi.
Sumber: NewsWorthy
Artikel Terkait
[ANALISIS] Peringatan Keras Panglima TNI Untuk Prajurit Aktif Rangkap Jabatan
Jokowi Diminta Sembunyi Dulu 5 Tahun
Tegas! Dikontak Pertamina, Fitra Eri Tolak Tawaran untuk Bantah Isu Pertamax Oplosan
Intip Dua Sosok Istri Tersangka Mega Korupsi Minyak Mentah, Langsung Gembok Akun Medsos