Hal itu ditanggapi Muannas Alaidid melalui akun Twitter pribadi miliknya. Dalam cuitannya, Muannas Alaidid menyinggung persoalan di akhir tahun 2020 terkait video yang membuat Gus Nur divonis 1,5 tahun penjara.
Baca Juga: Dahsyat! Merebak Spekulasi Liar dalam Kasus Tewasnya Brigadir J, Denny Siregar: Ataukah Ini Akibat Kecemburuan Sesama Pria?
Muannas Alaidid mengungkapkan bahwa Refly Harun seharusnya juga diadili terkait dengan konten YouTubenya.
"Mestinya kena karena konten yutubnya yg menyebarkan apalagi diperkuat ada laporan RF tersendiri," ungkap Muannas Alaidid melalui akun Twitter pribadi miliknya, dikutip Jumat (12/8).
Sebelumnya, tanggapan dari Muannas Alaidid itu berawal dari cuitan pegiat media sosial Chusnul Chotimah.
"Bgmn bib @muannas_alaidid, skrng sdh tau knp cuma Gus Nur yg diadili sedangkan refly Harun tdk? Penasehat kapolri @ListyoSigitP keren ya?," ucap Chusnul Chotimah.
Sementara itu, Refly Harun turut menyoroti kinerja dari Polri terkait penindakan kasus tewasnya Brigadir J.
Baca Juga: Suara DPR Dipertanyakan pada Kasus Tewasnya Brigadir J, Refly Harun: Mereka Hanya Jadi Endorsement dari Kepolisian, Padahal...
"Orang yang ingin lihat adalah tentu yang dianggap mastermind siapa otaknya, siapa dalangnya, siapa pelaku utamanya itu yang ditunggu-tunggu kalau cuma sekedar orang yang diperintahkan. Karena anak buah atau orang yang disuruh karena bawahan itu sih sebenarnya tidak perlu ditunggu-tunggu penersangkaannya," tutur Refly Harun melalui video di akun YouTube pribadi miliknya pada Jumat (12/8).
"Ini membuktikan sekali lagi, apakah Polri mampu transparan jujur akuntabel meski misalnya Kapolri memiliki hubungan yang baik dengan petinggi atau yang potensial dijadikan tersangka," tandas Refly Harun.
mestinya kena karena konten yutubnya yg menyebarkan apalagi diperkuat ada laporan RF tersendiri. https://t.co/nLhQYFbfuR
— Muannas Alaidid, SH, CTL (@muannas_alaidid) August 11, 2022Sumber: NewsWorthy
Artikel Terkait
[ANALISIS] Peringatan Keras Panglima TNI Untuk Prajurit Aktif Rangkap Jabatan
Jokowi Diminta Sembunyi Dulu 5 Tahun
Tegas! Dikontak Pertamina, Fitra Eri Tolak Tawaran untuk Bantah Isu Pertamax Oplosan
Intip Dua Sosok Istri Tersangka Mega Korupsi Minyak Mentah, Langsung Gembok Akun Medsos