Hal tersebut ditanggapi Musni Umar melalui akun Twitter pribadinya. Dalam cuitannya, Musni Umar mengatakan bahwa Anies Baswedan kerap disebut munafik karena memilih bungkam terhadap beberapa permasalahan.
Baca Juga: Anies Baswedan Tata Kawasan Simpang Lima Senen Jadi Instagramable, Andi Sinulingga Senggol Loyalis Ahok: Menangnya Anies, Terbukti...
Musni Umar juga membeberkan bahwa menurut Nabi Muhammad SAW. ada tiga ciri-ciri orang yang bisa disebut munafik.
"Ada yg menyebut Anies munafik krn memilih diam dlm bbrp soal. Menurut Nabi Muhammad saw tanda org munafik ada 3," ujar Musni Umar melalui akun Twitter pribadi miliknya, dikutip Selasa (9/8).
Kemudian, Musni Umar menyebutkan satu per satu ciri orang munafik yang mengacu pada sabda Nabi Muhammad SAW.
"Pertama; apabila berbicara dia berbohong, kedua; pabila berjanji dia ingkar, ketiga; apabila dipercaya dia khianat," tutur Musni Umar.
Lanjut, dari tiga ciri itu, Musni Umar menyatakan bahwa Anies Baswedan sama sekali tidak termasuk dalam orang-orang seperti ciri orang munafik.
"Anies tidak termasuk kategori munafik jika merujuk hadis terssebut," imbuh Musni Umar.
Sementara itu, tak sependapat dengan Musni Umar, para warganet berbondong-bondong menepis hal itu. Seperti akun @delArdi***.
Baca Juga: Warga Kelimpungan, Ucapan Anies Baswedan Diungkit Soal Tidak Ada Kata Banjir: Harap Tetap Sabar Walau Nyungsep dan Dibohongi Terus!
"Ini org makin ngawur saja. Ngaku profesor kok literasi nya rendah banget," ucapnya.
Akun @DavidWijay*** juga kerap menyindir Musni Umar yang menyertakan hadist yang dikutip dari Nabi Muhammad SAW.
"Menurut prof kan, sementara prif bukan ahli hadist kan?!? Bukan apa bukan ?!?," ungkapnya.
Ada yg menyebut Anies munafik krn memilih diam dlm bbrp soal. Menurut Nabi Muhammad saw tanda org munafik ada 3. 1) Apabila berbicara dia berbohong. 2) Apabila berjanji dia ingkar. 3) Apabila dipercaya dia khianat. Anies tdk termasuk kategori munafik jika merujuk hadis tsb.
— Musni Umar (@musniumar) August 8, 2022Sumber: NewsWorthy
Artikel Terkait
[ANALISIS] Peringatan Keras Panglima TNI Untuk Prajurit Aktif Rangkap Jabatan
Jokowi Diminta Sembunyi Dulu 5 Tahun
Tegas! Dikontak Pertamina, Fitra Eri Tolak Tawaran untuk Bantah Isu Pertamax Oplosan
Intip Dua Sosok Istri Tersangka Mega Korupsi Minyak Mentah, Langsung Gembok Akun Medsos