Tokoh dengan elektabilitas tinggi yang dimaksud yaitu Prabowo Subianto, Ganjar Pranowo, dan Anies Baswedan.
Baca Juga: Nah Kan! Anies Ketauan Senang Ada Kontroversi Biar Bisa Cari Perhatian: Menyusahkan Warga Itu Gak Masalah..
Hasan Nasbi menilai tokoh seperti Prabowo Subianto merupakan tokoh yang menempati kasta pertama karena pemilik partai dan elektabilitasnya tinggi.
“Menurut saya nanti dari 3 besar ini yang lumayan secure tiketnya yang sudah punya setengah sobekan tiket itu kan Pak Prabowo,” ujar Hasan Nasbi di kanal YouTube Total Politik pada Senin (1/8).
Lebih lanjut, ia menjelaskan level-level tokoh dengan variabel posisi di partai politik dan kepopuleran atau elektabilitas.
Secara runut, setelah Prabowo Subianto, level kedua diisi oleh Ganjar Pranowo dan level ketiga diisi Anies Baswedan.
“Kalo Mas Ganjar itu dia bukan pemilik partai tapi dia anggota partai, stratanya di bawah lagi. Kalo Mas Anies itu anggota partai engga, pemilik partai engga, stratanya lebih di bawah lagi,” lanjut Hasan Nasbi.
Kebanyakan hasil survei elektabilitas masih menempatkan Prabowo, Ganjar, dan Anies di tiga perangkat tertinggi atau teratas.
Sumber: NewsWorthy
Artikel Terkait
[ANALISIS] Peringatan Keras Panglima TNI Untuk Prajurit Aktif Rangkap Jabatan
Jokowi Diminta Sembunyi Dulu 5 Tahun
Tegas! Dikontak Pertamina, Fitra Eri Tolak Tawaran untuk Bantah Isu Pertamax Oplosan
Intip Dua Sosok Istri Tersangka Mega Korupsi Minyak Mentah, Langsung Gembok Akun Medsos