Padahal hubungan China dan Taiwan tengah memanas, serta Negera Tirai Bambu itu telah beberapa kali melontarkan ancaman terhadap AS jika mendatangkan Pelosi.
Baca Juga: Diambang Perang! Amerika Bikin Murka China, Indonesia Paling Rentan, Akademisi: Kita Lihat...
"Tapi Amerika tahu bahwa menguji diplomasi itu memang dengan sesuatu yang kontroversial, dan Nancy Pelosi terkenal cara dia bicara pun pasti akan ceplas ceplos," ujar Rocky.
"Untuk memulai semacam bunga-bunga menuju perang, memancing-mancing emosi China, dan kalau kita lihat keadaan hari ini," imbuhnya yang dikutip dari YouTube Rocky Gerung Official, Kamis (4/8).
Namun, sepertinya China tidak akan mampu meneruskan ancamannya, jika berhadapan dengan AS yang kekuatan militernya tentu saja di atas mereka.
"Kelihatannya China enggak mampu meneruskan ancaman dia, kan China bilang 'oke kami akan siapkan sesuatu' orang akan lihat bahwa China itu gak bisa diancam-ancam, itu ditunggu," ucapnya.
China sekarang sedang berada dalam situasi yang kurang mendukung, apalagi dengan penurunan serta pelambatan ekonomi, AS akan mempunyai keuntungan.
"Kalau kita lihat kekuatan militer, pasti kekuatan militer Amerika di atas China, apalagi China mengalami penurunan atau pelambatan ekonomi," pungkas Rocky Gerung.
Sumber: NewsWorthy
Artikel Terkait
[ANALISIS] Peringatan Keras Panglima TNI Untuk Prajurit Aktif Rangkap Jabatan
Jokowi Diminta Sembunyi Dulu 5 Tahun
Tegas! Dikontak Pertamina, Fitra Eri Tolak Tawaran untuk Bantah Isu Pertamax Oplosan
Intip Dua Sosok Istri Tersangka Mega Korupsi Minyak Mentah, Langsung Gembok Akun Medsos