Orang itu adalah Vera Simanjuntak, sang kekasih yang tinggal di Jambi.
Berdasarkan kronologi versi polisi, Brigadir J terlibat baku tembak dengan rekannya, Bharada E di kediaman atasan mereka, Irjen Ferdy Sambo, eks Kadiv Propam yang kini sudah dicopot dari jabatannya.
Baku tembak yang terjadi sekitar pukul 17.00 itu pada akhirnya menewaskan Yosua.
Baca Juga: Rekaman CCTV Terkuak! Inilah Detik-detik Sebelum Kematian Brigadir J, Dia Masih Hidup saat Singgah di Salah 1 Rest Area Tol Trans Jawa
Menurut kuasa hukum Vera, Ramos Simanjuntak, pada sekitar pukul 16.43, kliennya itu masih dihubungi oleh Yosua.
"Terakhir percakapan itu pada pukul 16.43, hari Jumat tanggal 8 Juli," ujar Ramos usai mendampingi kliennya menjalani pemeriksaan di Mapolda Jambi, Minggu (24/7/2022).
Ramos tak merinci percakapan apa yang mereka lalukan saat itu.
Yang pasti, ponsel Vera kini tengah disita oleh penyidik kepolisian untuk diperiksa.
Dari informasi yang diterima Ramos dari polisi, HP tersebut disita untuk kepentingan penyelidikan.
Baca Juga: Ahok Ngamuk Gegara Diseret-seret di Kasus Brigadir J, Kamaruddin Simanjuntak Dituntut Minta Maaf, Kalau Tidak...
"Oh iya, tadi yang disita itu ialah alat komunikasi ya satu buah handphone disita," ujar Ramos.
Vera sudah dua menjalani pemeriksaan di Mapolda Jambi.
Pada pemeriksaan yang kedua pada Minggu kemarin, Vera menjalani pemeriksaan selama sekitar lima jam.
Sumber: jpnn.com
Artikel Terkait
[ANALISIS] Peringatan Keras Panglima TNI Untuk Prajurit Aktif Rangkap Jabatan
Jokowi Diminta Sembunyi Dulu 5 Tahun
Tegas! Dikontak Pertamina, Fitra Eri Tolak Tawaran untuk Bantah Isu Pertamax Oplosan
Intip Dua Sosok Istri Tersangka Mega Korupsi Minyak Mentah, Langsung Gembok Akun Medsos