Ia lantas menyinggung sejumlah kasus penistaan agama yang tidak mendapatkan tindakan tegas dari aparat penegak hukum.
"Bicara tentang kasus penistaan agama, kayanya banyak terjadi di ibu kota deh," tulis Nikita Mirzani di Instagram Story, dikutip Rabu (29/6/2022).
Kekasih John Hopkins itu pun mencontohkan sejumlah kasus penistaan agama yang masih mandek. Misalnya, kasus pengacara Razman Arif Nasution yang menyamakan huruf hijaiyah dengan alat kelamin yang naik.
Namun, Nikita menilai kasus tersebut tidak mendapatkan perhatian seperti kasus Holywings. Maka dari itu, Nikita menilai kasus penodaan agama di Indonesia dianggap tebang pilih.
"Tapi kok enggak heboh, ya, ini para organisasi atau yang selalu membela agama Islam," kata Nikmir, sapaan akrabnya.
Seperti diketahui, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta resmi melarang Holywings beroperasi lantaran dugaan penistaan agama. Pasalnya, kafe tersebut mengadakan program promo minuman keras untuk pelanggan bernama Muhammad dan Maria.
Sumber: genpi.co
Artikel Terkait
[ANALISIS] Peringatan Keras Panglima TNI Untuk Prajurit Aktif Rangkap Jabatan
Jokowi Diminta Sembunyi Dulu 5 Tahun
Tegas! Dikontak Pertamina, Fitra Eri Tolak Tawaran untuk Bantah Isu Pertamax Oplosan
Intip Dua Sosok Istri Tersangka Mega Korupsi Minyak Mentah, Langsung Gembok Akun Medsos