Setibanya di hotel di Munich, Jokowi tampak disambut kemeriahan ratusan masyarakat Indonesia yang membentangkan bendera merah putih. Mereka meneriakkan nama eks gubernur DKI Jakarta itu.
Jokowi yang melihat banyaknya antusias masyarakat langsung turun dari mobil dan menyapa rakyat, serta menerima sebuket kembang dari mereka.
"Tiba di hotel di Munich, disambut dengan sebuket kembang dan kemeriahan masyarakat Indonesia di Jerman yang sudah berkumpul seraya membentangkan bendera merah putih. Terima kasih atas sambutan yang ramah dan menyenangkan ini," tulis presiden dalam akun Twitternya, Senin (27/6/2022).
Sementara di pintu hotel tampak menyambut Menteri Luar Negeri Retno Marsudi yang telah tiba lebih awal untuk mempersiapkan kunjungan presiden di Jerman.
Seperti diketahui, Presiden Jokowi diagendakan mengikuti Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G7 esok hari di Istana Elmau, Jerman.
Turut mendampingi Presiden Jokowi, yakni Ibu Negara Iriana dan Sekretaris Kabinet Pramono Anung.
Sumber: wartaekonomi.co.id
Artikel Terkait
[ANALISIS] Peringatan Keras Panglima TNI Untuk Prajurit Aktif Rangkap Jabatan
Jokowi Diminta Sembunyi Dulu 5 Tahun
Tegas! Dikontak Pertamina, Fitra Eri Tolak Tawaran untuk Bantah Isu Pertamax Oplosan
Intip Dua Sosok Istri Tersangka Mega Korupsi Minyak Mentah, Langsung Gembok Akun Medsos