Ayah Nabila dan Azka bernama Suhada dan ibunya bernama Siti Aisah menceritakan kisah kedua anaknya yang mengalami kebutuhan khusus akibat penyempitan otak.
"Pada tahun kedua, anak saya Nabila Dan Azka mengidap penyakit penyempitan otak. Diketahui saat umur 1.5 tahun," kata Suhada kepada wartawan di Depok, Kamis (23/6/2022).
Suhada bersama sang istri lalu membawanya ke Rumah Sakit Hermina Depok untuk menjalani pemeriksaan serta berobat jalan. Namun pada 2020, Suhada memberhentikan pengobatan kedua anaknya karena tidak mampu lagi membeli obat serta biaya transportasi.
Mengandalkan gaji yang pas-pasan, Suhada pun sudah berusaha mencari tambahan untuk biaya pengobatan anaknya. Namun, hal itu tidak cukup untuk menutupinya.
Menanggapi kondisi tersebut, Tim JQR yang diwakili oleh Yoga Febri Ade Tiawan, Maman Rukmana dan Gimgim Sofyan menyambangi kediaman rumah Suhada. Tak hanya itu, Tim JQR memberikan santunan berupa bantuan.
Menurut Gimgim, upaya tersebut dilakukan untuk meringankan keluarga Suhada untuk keperluan Nabila dan Azka.
"Untuk meringankan keluarga Bapak Suhada, tim sepakat untuk memberikan bantuan uang tunai, dan keluarga pun senang karena baru kali ini beliau mendapat bantuan secara langsung," pungkasnya.
Sumber: genpi.co
Artikel Terkait
[ANALISIS] Peringatan Keras Panglima TNI Untuk Prajurit Aktif Rangkap Jabatan
Jokowi Diminta Sembunyi Dulu 5 Tahun
Tegas! Dikontak Pertamina, Fitra Eri Tolak Tawaran untuk Bantah Isu Pertamax Oplosan
Intip Dua Sosok Istri Tersangka Mega Korupsi Minyak Mentah, Langsung Gembok Akun Medsos