Sri Asih selaku deklarator Emak - Emak Pro Sandi Temanggung mengatakan, sosok Sandiaga sangat pantas melanjutkan kiprah pemimpin Indonesia selanjutnya karena merupakan sosok yang ahli dibidangnya.
"Pak Sandi itu pemimpin yang tegas, bijaksana, ahli ekonomi. Kedepannya harapan kami Pak Sandi akan bisa menyelesaikan permasalahan ekonomi di Indonesia," kata Sri.
Ia menyebut, Sandiaga sangat konsisten dalam penciptaan lapangan pekerjaan dan menaikkan Produk Lokal. Selain itu, perhatiannya terhadap rakyat kecil membuat relawan semakin yakin untuk mendukung Sandiaga di 2024.
"Karena beliau ini orangnya cerdas konsisten dalam menciptakan lapangan pekerjaan yang baru, memperhatikan rakyat kecil terutama UMKM. Selain itu, beliau juga perhatian untuk menaikan kelas Produk Lokal, itulah mengapa kita ingin pak sandi menjadi presiden," kata Sri.
Hal senada diungkapkan oleh Tri Barokah pelaku UMKM Temanggung, ia merasa dengan naiknya Sandiaga menjadi presiden maka UMKM dan Produk Lokal akan sejahtera.
"Pak Sandi sangat peduli terkait dengan UMKM. Jadi mudah - mudahan ketika Pak Sandi jadi presiden bisa mengangkat produk lokal ke pasar yang lebih luas dan UMKM menjadi sejahtera," kata Tri.
Sumber: banten.suara.com
Artikel Terkait
[ANALISIS] Peringatan Keras Panglima TNI Untuk Prajurit Aktif Rangkap Jabatan
Jokowi Diminta Sembunyi Dulu 5 Tahun
Tegas! Dikontak Pertamina, Fitra Eri Tolak Tawaran untuk Bantah Isu Pertamax Oplosan
Intip Dua Sosok Istri Tersangka Mega Korupsi Minyak Mentah, Langsung Gembok Akun Medsos