Prabowo Subianto Janji Akan Beri Tugas Strategis untuk AHY, Putra SBY Dapat Pujian Setinggi Langit

Thursday, 1 February 2024
Prabowo Subianto Janji Akan Beri Tugas Strategis untuk AHY, Putra SBY Dapat Pujian Setinggi Langit
Prabowo Subianto Janji Akan Beri Tugas Strategis untuk AHY, Putra SBY Dapat Pujian Setinggi Langit

polhukam.id - Capres nomor urut 2, Prabowo Subianto berjanji akan memberikan tugas strategis untuk Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). 

Hal itu diungkapkan Prabowo Subianto dalam pidato politiknya di acara kampanye akbar Partai Demokrat yang digelar di Lapangan Gajayana, Malang, Jawa Timur, Kamis 1 Februari 2024.

Dalam momentum tersebut Prabowo mencurahkan kekagumannya kepada Presiden SBY dan juga AHY. 

Baca Juga: Bansos PKH dan BPNT Terpantau Cair di 8 Wilayah Ini, Daerahmu Termasuk?

"AHY, Anda aset bangsa. Saya yakin, pada waktunya Anda akan berperan di tingkat nasional," ujar Prabowo Subianto dilansir dari Suara.com.

"AHY akan saya beri tugas strategis. Kita butuh putra-putri terbaik. Kita butuh putera-puteri terbaik untuk bangun bangsa Indonesia, untuk kelola kekayaan kita," sambungnya lagi. 

Selain memberikan pujian kepada AHY, Prabowo juga melayangkan hormatnya kepada Presiden Indonesia ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). 

Menurut Prabowo, SBY merupakan sosok prajurit terbaik yang pernah dimiliki Indonesia.

Baca Juga: Ada Hidden Gem di Fresh Market Bintaro Buat Kamu Pecinta Pasta, Berasa Lagi Kulineran di Italia

Terlepas dari pujian setinggi langit serta janji manis Prabowo Subianto, AHY belakangan ini dinilai bakal mengisi kursi kosong yang ditinggalkan Mahfud Md. 

Direktur Eksekutif Institute for Democracy and Strategic Affairs (Indostrategic), Ahmad Khoirul Umam, memprediksi Partai Demokrat akan masuk ke dalam pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) pasca mundurnya Mahfud MD dari kursi Menteri Koordinator bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam). 

Sinyal itu menurut Khoirul terlihat ketika beberapa hari sebelum Mahfud mundur, ada pertemuan antara Jokowi dengan Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di Yogyakarta akhir pekan kemarin.

"Dengan kalkulasi ini, pertemuan Presiden Jokowi dengan Ketum PD Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di Yogyakarta beberapa hari lalu, bisa saja menjadi sinyal bagi Jokowi untuk menggelar karpet biru bagi masuknya AHY di posisi Menteri di pemerintahan Jokowi saat ini," kata Khoirul dilansir dari Republika. 

Baca Juga: Info Bansos Februari 2024, PKH dan BPNT Dikabarkan Sudah Cair Lewat KKS, KPM Bisa Segera Cek Saldo Apakah Ada Penambahan Belum

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: ayobogor.com

Komentar

Artikel Terkait

Terkini

Terpopuler