POLHUKAM.ID -Jika tidak mampu menyelesaikan persoalan-persoalan yang terjadi di beberapa perusahaan BUMN, Erick Thohir lebih baik mundur dari jabatan Menteri BUMN.
Hal itu disampaikan Direktur Eksekutif Studi Demokrasi Rakyat (SDR), Hari Purwanto menanggapi banyaknya persoalan yang terjadi di perusahaan BUMN. Terbaru yang mejadi sorotan publik terkait PT Krakatau Steel yang terus merugi.
"Ketidakmampuan ET (Erick Thohir) menyelesaikan persoalan-persoalan yang terjadi di beberapa BUMN menunjukkan ketidakmampuannya dalam menyelesaikan problematika yang terjadi. Pilihan terbaik untuk mundur," kata Hari kepada Kantor RMOL, Minggu (7/7).
Bahkan lanjut Hari, Erick sebelumnya juga tidak mampu memberikan solusi ketika menjadi kepala tim pelaksana dalam komite yang membawahi Satgas Covid-19 dan Satgas Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN).
"Diduga ET banyak bermain dalam proyek pengadaan alat rapid test yang belum memiliki izin edar dari Menkes," pungkas Hari.
Sumber: RMOL
Artikel Terkait
Jokowi Lakukan Serangan Balik di Tengah Polemik Ijazah
Apa Alasan Jokowi Beri Arahan Peserta Sespimmen Polri di Rumah Pribadinya?
Forum Purnawirawan TNI, Termasuk Try Sutrisno Tuntut Gibran Diganti Lewat MPR
Try Sutrisno Sayangkan Sikap Jokowi Paksakan Gibran Wapres