"Kemarin setelah lebaran juga silaturahmi dengan Ketua Umum PDIP Bu Megawati bertemu empat mata dan itu yang dibahas, kan, hal-hal yang strategis," kata Hasto ditemui di Senayan, Jakarta, Jumat (27/5/2022).
Alumnus Universitas Gadjah Mada (UGM) itu melanjutkan pembahasan sosok Capres-Cawapres dari PDIP tidak bisa digelar di tempat terbuka.
Dari situ, Megawati-Jokowi bisa saja membahas tentang pencapresan di PDIP.
"Membahas capres dan cawapres tidak bisa dilakukan di pinggir jalan. Itu harus dilakukan di tempat hening," ungkap Hasto.
Toh, kata pria kelahiran Yogyakarta itu, Megawati-Jokowi pada dasarnya rutin berbicara empat mata membahas berbagai hal demi negara.
"Pak Jokowi sebagai kader PDIP, ya, tentu saja secara periodik bertemu dengan Bu Megawati," ujar Hasto.
Sumber: jpnn.com
Artikel Terkait
Pesan Jokowi saat Dikunjungi Peserta Sespimmen Polri di Kediaman Pribadinya
Tolak Tuntutan Ganti Wakil Presiden, PSI: Purnawirawan TNI Harusnya Menghormati Pilihan Rakyat
Refly Harun Sentil Mentan Amran: Jangan cuma Berani ke Pengamat, tapi ke Kolega Juga
Jokowi Lakukan Serangan Balik di Tengah Polemik Ijazah