Sebagai informasi, banjir rob setinggi 1,5 meter merendam kawasan Pelabuhan Tanjung Emas dan sebagian wilayah Kota Semarang sejak Senin (23/5).
"Ganjar terjerat dengan banjir lagi meski itu urusan alam," kata Rocky dikutip dari akun YouTube Rocky Gerung Official yang tayang pada Rabu (25/5).
Rocky mengatakan, banjir rob di Semarang berdampak pada peluang menang Ganjar pada Pilpres 2024.
Rocky menjelaskan bahwa masyarakat akan enggan untuk memilih Ganjar pada Pilpres 2024.
"(Banjir, red) membatalkan gairah orang untuk melihat kemungkinan Ganjar jadi presiden," ujar Rocky.
Tentu bukan tanpa alasan Rocky menyebut masyarakat akan enggan memilih Ganjar pada Pilpres 2024.
Sebab, masyarakat menilai Ganjar belum mampu mengatasi masalah lokal.
"Soal lokal saja tidak bisa diselesaikan. Kemiskinan masih menumpuk di Jawa Tengah dan banjir masuk lagi," jelasnya.
Seperti diketahui, Ganjar menjadi salah satu tokoh yang disebut-sebut bakal maju sebagai capres pada Pilpres 2024. (*)
Sumber: genpi.co
Artikel Terkait
[UPDATE] Klarifikasi UGM Soal Ramai Font Times New Roman di Ijazah Jokowi Dipersoalkan
LUCU! Dulu Menolak, Kini Koster Menjilat Israel Puji Setinggi Langit
Jokowi Tunjukkan Ijazah UGM ke Wartawan: Tapi Jangan Difoto ya
Hasan Nasbi Berkantor di Istana di Tengah Isu Pengunduran Diri dari Jabatan Kepala PCO