Pria yang akrab disapa Bambang Pacul itu mengatakan, dirinya akan menunggu jawaban dari Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri terkait soal pencapresan.
"Kalau penjelasan soal capres dan cawapres itu kita pas tunggu ibu (Megawati Soekarnoputri) di DPP itu," kata Bambang Pacul ketika ditemui wartawan, di Gedung DPR, Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, pada Selasa (24/5/2022).
Ketua Komisi III DPR itu tidak mengetahui apakah ada perjanjian politik antara PDIP dan Gerindra di dalamnya. Oleh karena itu, ia akan membicarakan hal ini dengan internal partainya terlebih dahulu.
"Enggak lah, ya kita nggak tau, tapi minggu depan aku jawab deh," ucap Bambang.
"Tapi minggu depan aku jawab, sebagai ketua pemenangan pemilu setelah dapat izin ibu. Saya diskusi dulu (di internal partai)," pungkasnya. []
Sumber: akurat.co
Artikel Terkait
JANGGAL! Selain Ijazah, Skripsi Jokowi Ternyata Berbeda Dengan Teman Seangkatan, Kok Bisa?
VIRAL Beredar Pengumuman di Koran KR Tahun 1980 Jokowi Diterima Fakultas Kehutanan UGM
Wapres Gibran Diduga Lindungi Mafia Beras
Banyak Menteri Gagal Paham Arah, Prabowo Didorong Reshuffle Kabinet Secara Radikal!