POLHUKAM.ID -Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menegaskan pihaknya komitmen mendukung pencapresan Anies Baswedan bersama Koalisi Perubahan untuk Persatuan.
Penegasan itu disampaikan AHY sekaligus menjawab wacana duet Sandiaga-AHY.
"Kami serius untuk membangun Koalisi Perubahan. Hari ini saya datang di DPP PKS bersama pak presiden PKS ini sekaligus untuk semakin membangun soliditas di antara parpol-parpol untuk mengusung koalisi perubahan," tutur AHY di kantor DPP PKS, Jakarta Selatan, Minggu (27/8/2023) malam.
AHY memastikan tidak ada komunikasi maupun tawaran yang datang dari Ketua Bappilu PPP Sandiaga berkaitan dengan wacana Sandiaga-AHY.
"Belum, belum ada," kata AHY.
Selebihnya, AHY enggan memberikan jawaban dari pertanyaan perihal kans duetnya dengan Sandiaga. Termasuk adanya potensi dirinya cocok disandingkan dengan Sandiaga.
"Sudah tadi sudah dijawab ya," ujar AHY.
Sumber: suara
Artikel Terkait
Terkuak Alasan Mulyono Berganti Nama Menjadi Joko Widodo alias Jokowi
Chef Arnold Ngaku Dikasih Lihat Ijazah Asli Jokowi Saat Sambangi Rumah di Solo, Begini Katanya!
MIRIS! Upload Video Bonus Demografi, Wapres Gibran Malah Kena Bully, Hampir 30.000 Warganet Kasih Dislike
Try Sutrisno Beberkan Alasan Restui Wapres Gibran Dicopot, Sudah Siapkan Surat Wasiat ke Prabowo