POLHUKAM.ID - Dinasti politik Presiden Joko Widodo semakin subur. Jokowi disebut turut berpartisipasi dalam dinasti politik dengan membuat klannya sendiri.
Setelah anak pertamanya Gibran Rakabuming Raka menjadi Walikota Solo, dan menantunya Bobby nasution duduk sebagai Walikota Medan, kini putra bungsu Jokowi, Kaesang Pangarep disebut akan maju menjadi Depok 1.
-Bengawan ekonomi Rizal Ramli mengibaratkan dinasti politik Jokowi ini sudah melampaui raja terdahulu.
"Nggak tau malu. Tidak pernah berjuang untuk demokrasi, tetapi ketika berkuasa merusak demokrasi dan membangun dinasti bisnis-politik," kata Rizal Ramli seperti dikutip redaksi melalui Twitternya, Senin (3/7).
"Padahal dulu Raja-raja berkorban untuk membentuk Republik. Eh, ndak tahu diri, malah mau bikin kerajaan! Norak," sindir Menko Perekonomian era Presiden keempat RI Gus Dur itu.
Dinasti politik Presiden Jokowi semakin menguat usai Ketua Mahkamah Konstitusi (MK), Anwar Usman resmi mempersunting, Idayati, adik kandung Presiden Joko Widodo.
Dinasti politik ini dinilai dapat memperburuk pemerintahan jika kandidat yang tidak memenuhi syarat hanya memanfaatkan sokongan anggota keluarga yang berpengaruh.
Sumber: RMOL
Artikel Terkait
Takut Ijazah Gibran Palsu, Formasi Keluarga Alumni UGM Minta Diverifikasi
Klaim Ijazah Jokowi Asli, Hercules Cocok Jadi Rektor UGM!
Hanya Terpaut Satu Tahun, Ijazah UGM Guru Besar Unnes Prof Saratri Berbeda Dengan Punya Jokowi
Simak! Ini Kata 6 Tokoh Atas Polemik Ijazah Jokowi