Dukungan itu salah satunya disampaikan oleh Ketua Umum Forum Komunikasi Pendiri dan Deklarator Partai Demokrat (FKPD-PD), Subur Sembiring. Bahkan, dia mengaku telah menyampaikannya pada Anies langsung.
"Saya menyampaikan sinyal itu saat bertemu langsung dengan Gubernur Anies. Harapannya, duet Anies-AHY terealisasi di Pemilu 2024," ujar Subur, mengutip Rakyat Merdeka, Jumat (8/7).
Subur menceritakan, sinyal itu disampaikan ketika dia menjadi salah satu dari 12 tokoh masyarakat Sumatera Utara (Sumut) yang diterima Anies sebagai tamu di Balai Kota, Jakarta, Selasa (5/7). Mereka melakukan silaturahmi dan menyampaikan aspirasi dari warga Sumut yang ada di ibu kota.
Menurut politisi senior Partai Demokrat ini, para tokoh dari Sumut disambut baik dengan Anies Baswedan. Banyak ide dan gagasan kedaerahan hingga kebangsaan bergulir hangat di pertemuan itu. Bahkan, Anies berkenan hadir di acara yang akan digelar para tokoh Sumut ini. "Kami memfasilitasi Anies untuk hadir ke Sumut. Alhamdulillah beliau berkenan, sekaligus kita memperkenalkan ketokohan Anies di Sumut," katanya.
Subur menilai, sosok Anies adalah jawaban atas tokoh bangsa terbaik di Pemilu 2024. Kepemimpinannya dianggap mampu membawa bangsa ini jauh lebih baik lagi. Sementara, tokoh yang pas mendampingi Anies di Pilpres 2024 nanti adalah AHY. Putra sulung Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) ini dianggap sudah matang, dan masih muda dalam skema membangun bangsa dan negara.
Menurut Subur, latar belakang kemiliteran AHY dan keberhasilan membangun Partai Demokrat adalah bukti nyata. Dia yakin, duet Anies-AHY ini kemungkinan disambut baik banyak parpol di Senayan. "Persoalan tiket Pilpres kita tidak khawatir karena kedua tokoh ini, Anies-AHY, adalah sosok pemimpin yang sangat matang," katanya.
Terlebih, katanya, posisi SBY sebagai mentor atau King Maker atas Anies-AHY menambah daya gedor dan kepercayaan dari masyarakat. Terbukti, sekalipun SBY sudah tidak lagi menjabat sebagai Presiden, banyak masyarakat yang merindukan sosoknya.
Sumber: rm.id
Artikel Terkait
Takut Ijazah Gibran Palsu, Formasi Keluarga Alumni UGM Minta Diverifikasi
Klaim Ijazah Jokowi Asli, Hercules Cocok Jadi Rektor UGM!
Hanya Terpaut Satu Tahun, Ijazah UGM Guru Besar Unnes Prof Saratri Berbeda Dengan Punya Jokowi
Simak! Ini Kata 6 Tokoh Atas Polemik Ijazah Jokowi