"Ya, kalau dengan PKS tidak (bekerja sama, red)," kata Hasto ditemui di Sekolah Partai, Jakarta Selatan, Kamis (23/6).
Namun demikian, peraih doktoral dari Universitas Pertahanan (Unhan) itu tidak membeberkan alasan PDIP bisa menutup peluang kerja sama dengan PKS. Sementara itu, Hasto secara pribadi tidak berkenan apabila PDIP menjalin kerja sama politik dengan Partai Demokrat.
"Saya pribadi sebagai Sekjen memang tidak mudah untuk bekerja sama dengan Partai Demokrat," ungkap dia saat ditanya kemungkinan PDIP berkoalisi dengan partai di bawah kepemimpinan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) itu.
Hasto kemudian menyebut PDIP itu sebenarnya partai para wong cilik yang tidak menyukai berbagai bentuk kamuflase politik. "Rakyat yang bicara dengan bahasa rakyat sehingga aspek historis itu tetap dilakukan," ungkap dia.
Sumber: jpnn.com
Artikel Terkait
Arahan Jokowi ke Sespimmen Polri Merusak Tatanan Hukum
Sesudah Menteri dan Sespimmen Polri Sowan ke Jokowi di Solo, Dugaan Matahari Kembar Makin Jelas Terlihat!
Presiden Prabowo Diminta Memilih Megawati: Tak Usah Lagi Menanggung Beban Politik Jokowi!
Wasiat Mantan Wapres Try Sutrisno Untuk Presiden Prabowo Subianto