Ganjar sendiri berada di urutan kedua pilihan Partai NasDem.
Zaki menilai, Ketum Nasdem Surya Paloh akan memiliki beban baru jika mengusung Ganjar sebagai capres.
"Pak Surya Paloh sebenarnya menghindari konflik terbuka dengan Bu Mega," ujar Zaki kepada GenPI.co, Selasa (21/6).
Dia beralasan, huhungan kedua ketua umum itu memang panas dingin.
"Sebelumnya, PDIP mengecam adanya dugaan Partai 'Pembajak' kadernya," tambahnya.
Menurut Zaki, salah satu yg disasar PDIP adalah NasDem, yang memunculkan Ganjar di peringkat kedua usulan DPW.
"Sementara Paloh mengecam 'partai yang sok merasa paling berkuasa', arah kritiknya nya jelas ke PDIP," ucap Zaki.
Akademisi dari Universitas Esa Unggul itu menyebut jika Ganjar yang nantinya dimajukan sebagai capres, konflik dengan PDIP terutama dengan Megawati Soekarnoputri, akan menjadi kian terbuka.
"Sejauh yang saya tahu Surya Paloh tidak menginginkan itu sehingga kemungkinan Anies capres potensial," pungkas Zaki. (*)
Sumber: genpi.co
Artikel Terkait
KERAS! Mantan Wapres Try Sutrisno Turut Mendukung Penggantian Wakil Presiden Gibran
Jokowi Beri Arahan Peserta Sespimen Polri di Rumahnya
Dukungan Ganti Wapres Gibran Terus Mengalir
JANGGAL! Selain Ijazah, Skripsi Jokowi Ternyata Berbeda Dengan Teman Seangkatan, Kok Bisa?