Hasan mengatakan, pengumuman tentang bakal capres yang akan diusung Partai NasDem pada Pilpres 2024 masih terlalu dini.
Sebab, kata Hasan, Partai NasDem belum memiliki koalisi untuk bertarung pada Pilpres 2024.
"Bangun koalisi dahulu, baru umumkan tokoh," ujar Hasan di Jakarta Selatan, Minggu (19/6).
Hasan mengatakan, langkah yang dilakukan oleh Partai NasDem cukup berisiko.
Pasalnya, bakal capres yang disebut Partai NasDem belum tentu sejalan dengan partai politik calon koalisi.
"Saya khawatir, partai politik lain punya nama (bakal capres, red) juga," kata Hasan.
Kondisi itu kata Hasan akan membuat beda pandangan politik.
"Jadi, susah dalam membangun koalisi," jelasnya.
Sebagai informasi, Partai NasDem telah mengumumkan tiga nama bakal capres yang akan diusung pada Pilpres 2024.
Ketiga nama itu yakni Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, dan Panglima TNI Andika Perkasa.
Sumber: genpi.co
Artikel Terkait
RAKUS! Masih Ingin Punya Pengaruh, Jokowi Ingin Jaga Anak & Mantunya di Pemerintahan
Try Sutrisno Beberkan Alasan Restui Wapres Gibran Dicopot, Sudah Siapkan Surat Wasiat ke Prabowo!
Rocky Gerung Semprot Jokowi Soal Ijazah: Jangan Bungkam Kritik Dengan Dalih Fitnah!
UGM Kalau Bisa Tanggapi Pertanyaan Ini Bagus!