Baginya hanya ada dua menteri Jokowi yang punya prestasi mentereng, keduanya berani bikin gebrakan. Adapun kedua menteri yang dimaksud adalah Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan dan Menteri Keuangan Sri Mulyani.
Pernyataan keras Prof Ronnie Higuchi Rusli itu dilontarkan sebagai respons atas rencana Luhut yang akan menaikan harga tiket masuk kawasan wisata Candi Borobudur. Dimana harga tiket masuk itu naik dua kali lipat dari sebelumnya, taksiran harga tiket baru ini mencapai Rp750 ribu.
"Yang pinter dan berani cuma Opung dan Menkeu, yang lain itu bego," kata Prof Ronnie Higuchi Rusli dalam sebuah cuitan di akun Twitternya dikutip Senin (6/6/2022).
Prof Ronnie Higuchi Rusli melanjutkan, selain Luhut dan Sri Mulyani menteri-menteri Jokowi yang lainnya sama sekali tidak pernah beres mengurus berbagai persoalan yang terjadi di negara ini. Mereka hanya sekedar mendapat jabatan menteri, tapi nihil prestasi. Jokowi kata Prof Ronnie tahu betul kinerja para pembantunya itu karena ketidakmampuan mereka Jokowi lebih cenderung memilih Luhut dan Sri Mulyani untuk membereskan berbagai persoalan di negara ini.
"Semua gak mampu mengurus dan cuma mau duduk jadi menteri saja. Presiden tau makanya dia (Luhut dan Sri Mulyani) yg dipakai," ucap dia.
Sebagaimana diketahui, Luhut dalam satu dua hari belakangan ini ramai disorot publik setelah secara tiba-tiba mengumumkan rencana kenaikan harga tiket masuk kawasan Candi Borobudur. Pemerintah kata dia bakal mematok harga tiket sebesar Rp750 untuk wisatawan lokal dan Rp500 untuk pelajar.
Ada banyak alasan yang melatarbelakangi rencana ini, salah satunya adalah pembatasan wisatawan yang datang ke lokasi ini sebagai upaya menjaga kelestarian bangunan yang masuk daftar keajaiban dunia itu.
“Biaya 100 Dollar Amerika untuk wisman dan turis domestik sebesar Rp750 ribu. Khusus untuk pelajar, kami berikan biaya 5.000 rupiah saja," kata Luhut di akun Instagram pribadinya dikutip pada Minggu (5/6/2022).
Sumber: populis.id
Artikel Terkait
[INFO] Wapres Gibran Ajak Generasi Muda Berani Buat Terobosan: Harus Bisa Beradaptasi & Manfaatkan Peluang!
Menag Geram, Jan Hwa Diana Tega Potong Gaji Karyawan Jika Pergi Salat Jumat
Bangun tidur tetiba pengin masuk Islam, Marcell Darwin ungkap reaksi ibunya yang berdarah Jerman
Viral Video Warga Bongkar Sarang Tikus di Balik Keramik Berisi Uang Tunai Rp22 Juta