polhukam.id - Tim Kampanye Nasional (TKN) Koalisi Indonesia Maju menargetkan capres dan cawapres Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka menang satu putaran.
Yandri Susanto yang mewakili TKN Prabowo Gibran mengatakan, Banten merupakan daerah penting untuk memenangkan Prabowo Gibran di Pilpres 2024.
Karena itu, TKN menargetkan bisa meraih suara signifikan di Banten agar bisa menangan capres dan cawapres Prabowo dan Gibran satu putaran.
"Banten akan jadi lumbung utama Prabowo Gibran," ujar Yandri saat Konsolidasi Koalisi Indonesia Maju Provinsi Banten di Hotel Horison Ultima Ratu Serang, Banten, Minggu, 17 Desember 2023.
Yandri pun menyampaikan bahwa untuk bisa satu putaran, salah satunya penebalan suara Prabowo-Gibran di Banten.
Dia mengatakan, berdasarkan survei bahwa suara Prabowo Gibran mendapatkan suara di atas 50 persen.
Karena itu, Yandri menargetkan Tim Kampanye Daerah bisa menyumbang suara di atas 60 persen. Dia yakin target itu bisa dicapai.
"Suara di atas 60 persen," katanya.
Apalagi, kata Yandri, berdasarkan berbagai survei kredibel yang sudah dilakukan yang memenangkan pasangan Prabowo dan Gibran. ***
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: bantenraya.com
Artikel Terkait
Tampang Aiptu Lilik Cahyadi, Oknum Polisi Polres Pacitan Diduga Perkosa Tahanan Wanita di Dalam Sel
Viral Oknum Anggota Polisi di Subang Sebut Seniman Itu Murahan, Kini Minta Maaf Ngaku Khilaf
Oknum Militer Diduga Sudah Keluar Barak dan Mulai Masuk ke Kampus, Benarkah UU TNI Jadi Alat Intervensi?
Ini Sosok Tahanan Wanita yang Diduga Dirudapaksa Oknum Polisi Polres Pacitan, Masih 21 Tahun