“Sebelum mempromosikan, kita harus paham betul budaya yang ada, kita eksplor terlebih dahulu sehingga kita bisa kemas dan unggah melalui berbagai kanal media digital yang ada saat ini”. Ucapnya, Jumat (27/5/20202).
Media digital merupakan sarana yang digunakan orang untuk memberikan dan menerima informasi melalui berbagai platform digital. Dengan adanya media digital ini promosi budaya Indonesia akan lebih terjangkau luas, karena salah satu kelebihan media digital adalah tidak adanya batasan antara ruang dan waktu, orang bisa dengan mudah menggunakan dimana saja, kapan saja, dan dapat menjangkau seluruh wilayah bahkan mancanegara.
Sementara Faiz Arsyad yang merupakan pemuda berprestasi internasional mengatakan bahwa tujuan dari promosi budaya adalah untuk menjaga dan melestarikan warisan dari para leluhur, mendukung keragaman dan memperkuat akar nasionalisme serta untuk menunjukkan kekayaan bangsa Indonesia.
“Oleh karena itu promosi budaya Indonesia merupakan sesuatu yang penting yang perlu dilakukan oleh kita semua, agar budaya kita dapat dikenali, tidak diambil, dan menjadi nilai jual bagi Indonesia”, kata Faiz Arsyad.
Slamet Ariyadi juga berpesan untuk memanfaatkan media digital dalam mempromosikan budaya Indonesia. “Mari kita kembangkan dan promosikan budaya-budaya Indonesia, manfaatkan momentum perkembangan digital hari ini dengan mempromosikan budaya-budaya di Indonesia”. Ujarnya (27/5).
Sumber: suara.com
Artikel Terkait
Ini Sosok Tahanan Wanita yang Diduga Dirudapaksa Oknum Polisi Polres Pacitan, Masih 21 Tahun
Pria Asal Bekasi Beberkan Pengalaman Jadi Admin Judol di Kamboja, Ada Teman yang Disetrum
[INFO] Wapres Gibran Ajak Generasi Muda Berani Buat Terobosan: Harus Bisa Beradaptasi & Manfaatkan Peluang!
Menag Geram, Jan Hwa Diana Tega Potong Gaji Karyawan Jika Pergi Salat Jumat