Lulusan hukum Universitas Pancasila itu mengatakan Habib Rizieq Shihab tidak pernah mempermasalahkan hinaan tersebut.
"Tidak pernah mempermasalahkan hinaan terhadap beliau (Habib Rizieq, red), lain bila agama yang dihina, beliau akan bereaksi keras," kata Aziz.
Selain itu, dirinya juga tengah membicarakan mengenai rencana pelaporan terhadap Eni Rohaeni yang dinilai telah melakukan penghinaan terhadap eks imam besar FPI itu.
Menurut Aziz, dari hasil komunikasinya, Habib Rizieq mengaku mempertimbangkan pelaporan dengan mendengarkan masukan dari sejumlah pihak.
Sebab, dalam perkara ini Eni juga telah menyampaikan permintaan maaf serta mengakui kesalahannya atas perbuatannya menghina cucu nabi.
"Beliau mempertimbangkan masukan dari masyarakat dan pengacara. Karena infonya (Eni) sudah minta maaf dan buat kesepakatan/pernyataan," kata Aziz kepada JPNN.com, Selasa (5/7).
Pria yang menjabat sebagai Ketua Bidang Advokasi Advokasi DPP FPI ini juga mengatakan bila pelaporan dilakukan, tak akan menggunakan nama Habib Rizieq.
"Laporan jika pun ada, tidak akan atas nama beliau (Habib Rizieq, red)," ujar Aziz.
Sumber: m.jpnn.com
Artikel Terkait
[INFO] Wapres Gibran Ajak Generasi Muda Berani Buat Terobosan: Harus Bisa Beradaptasi & Manfaatkan Peluang!
Menag Geram, Jan Hwa Diana Tega Potong Gaji Karyawan Jika Pergi Salat Jumat
Bangun tidur tetiba pengin masuk Islam, Marcell Darwin ungkap reaksi ibunya yang berdarah Jerman
Viral Video Warga Bongkar Sarang Tikus di Balik Keramik Berisi Uang Tunai Rp22 Juta