BerAKHLAK merupakan core values ASN yang memiliki arti Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif. Core values ini menjadi landasan kinerja ASN dalam menjalankan tugasnya.
Dalam kesempatan itu, Nasaruddin Umar mengatakan, BPSDM Kemendagri merupakan institusi pemerintah yang ideal, prospektif, dan konstruktif dalam membangun kualitas ASN yang unggul. Karena itu, BPSDM Kemendagri perlu menjadi penggerak bagi kementerian/lembaga lainnya untuk mewujudkan ASN yang unggul dan BerAKHLAK.
BPSDM Kemendagri juga perlu memberikan energi positif kepada masyarakat luas. Langkah ini salah satunya dengan menyediakan keterbukaan informasi yang mudah dan murah, sehingga mampu menjembatani berbagai penanganan masalah di masyarakat.
Di lain sisi, Nasaruddin juga mengungkapkan peran Masjid Istiqlal sebagai pusat peradaban dan toleransi antarumat beragama. Hal ini turut mendukung penguatan kapasitas sosio-kultural bagi para ASN.
"Pasca renovasi Masjid Istiqlal saat ini menjadi sebuah bangunan untuk pusat peradaban dan sebagai sumber kekuatan solidaritas keumatan yang hangat tanpa membedakan kelompok, sehingga kehadiran Masjid Istiqlal dapat menjadi oase spiritual yang sejuk," ujar Nasaruddin dalam siaran pers, Minggu (26/6/2022).
Selain itu, kehadiran Masjid Istiqlal menjadi jembatan semua kelompok termasuk pada tingkat pemerintahan, sehingga mampu membangun peradaban melalui masjid.
"Istiqlal sebagai jembatan para pihak dan rumah besar bangsa Indonesia, semua agama dan warga negara lain juga seperti mencontoh masjid nabi, di mana bisa menciptakan peradaban baru yang terorganisir di masjid,” terang Nasaruddin.
Sumber: akurat.co
Artikel Terkait
Tampang Aiptu Lilik Cahyadi, Oknum Polisi Polres Pacitan Diduga Perkosa Tahanan Wanita di Dalam Sel
Viral Oknum Anggota Polisi di Subang Sebut Seniman Itu Murahan, Kini Minta Maaf Ngaku Khilaf
Oknum Militer Diduga Sudah Keluar Barak dan Mulai Masuk ke Kampus, Benarkah UU TNI Jadi Alat Intervensi?
Ini Sosok Tahanan Wanita yang Diduga Dirudapaksa Oknum Polisi Polres Pacitan, Masih 21 Tahun