Pada video yang beredar di media sosial, Megawati menyatakan bahwa dia mewanti-wanti agar tiga anaknya tidak membawa menantu yang kayak tukang bakso.
Pada sambutannya, Megawati menyebutkan bahwa ia mewanti-wanti anak-anaknya saat memilih pendamping hidup, termasuk pada Puan. Dia menyebutkan agar anaknya tak memilih pasangan hidup kayak tukang bakso.
"Jadi ketika saya mau punya mantu nih, saya sudah bilang sama anak saya tiga (orang), awas loh kalau nyarinya yang kayak tukang bakso," ungkap Megawati yang disambut tertawa oleh para kader PDIP yang datang.
Bahkan, Presiden Jokowi dan putri Megawati sendiri, yakni Ketua DPR RI Puan Maharani, juga ikut tertawa menanggapi candaan ibunya.
"Loh mbak Puan ketawa," ungkap Megawati.
Lebih lanjut, Megawati menyebutkan bahwa orang Indonesia memiliki keberagaman termasuk dalam wajah. "Tapi bukan apa, manusia di Indonesia ini kan Bhinneka Thunggal Ika ya, jadi harus berpadu itu bukan hanya dari sisi fisik dan perasaan, tapi itu tadi rekayasa genetika itu," tambahnya.
Dia mencotohkan pernikahan antarsuku yang melahirkan anak-anak yang sangat Indonesia. Ungkapan Megawati tersebut sontak mengundang berbagai respons dari warganet.
"Mata-mata juga banyak bu yang jadi tukang bakso," komentar warganet.
"Nanti kalau punya anak, bilang nyari calon mertua enggak yang kayak ibu," imbuh warganet lain.
"Emang napa sama tukang bakso? Halal mereka enggak korupsi kayak menteri-menterinya," tambah lainnya.
"Saya cuma mau nyariin Pak Ganjar ada ndak di sini ya?" tulis warganet di kolom komentar.
"Lah katanya partai wong cilik, Bu" timpal lainnya.
Pada Rakernas tersebut, memang banyak momen yang disoroti warganet terkait sambutan Megawati. Perempuan 75 tahun tersebut beberapa kali melontarkan candaan seperti mengeklaim dirinya cantik dan karismatik seperti Soekarno.
Sumber: suara.com
Artikel Terkait
Ini Sosok Tahanan Wanita yang Diduga Dirudapaksa Oknum Polisi Polres Pacitan, Masih 21 Tahun
Pria Asal Bekasi Beberkan Pengalaman Jadi Admin Judol di Kamboja, Ada Teman yang Disetrum
[INFO] Wapres Gibran Ajak Generasi Muda Berani Buat Terobosan: Harus Bisa Beradaptasi & Manfaatkan Peluang!
Menag Geram, Jan Hwa Diana Tega Potong Gaji Karyawan Jika Pergi Salat Jumat