"Ya, sudah (ada yang masuk parpol, Red)," ujar Novel kepada GenPI.co, Senin (16/5/2022).
Namun, Novel enggan menyebut siapa para pengurus PA 212 yang sudah membelot ke partai politik. "Belum waktunya disampaikan," terangnya.
Novel menegaskan sebelum ada ijtima ulama, pengurus dan anggota PA 212 tak boleh bergabung atau menjadi simpatisan politik.
"Saat ini kami netral tidak mendukung siapa pun sebelum ijtima ulama," tegas Novel.
Novel menambahkan, ijtima ulama baru akan dilakukan pada 2023. Dia akan menagih komitmen sejumlah pengurus PA 12 yang disebutnya sudah masuk ke parpol.
"Bagi pengurus PA 212 yang sudah masuk partai, dipersilakan meletakan jabatan organisasi," tuturnya.
Sumber: genpi.co
Artikel Terkait
[INFO] Wapres Gibran Ajak Generasi Muda Berani Buat Terobosan: Harus Bisa Beradaptasi & Manfaatkan Peluang!
Menag Geram, Jan Hwa Diana Tega Potong Gaji Karyawan Jika Pergi Salat Jumat
Bangun tidur tetiba pengin masuk Islam, Marcell Darwin ungkap reaksi ibunya yang berdarah Jerman
Viral Video Warga Bongkar Sarang Tikus di Balik Keramik Berisi Uang Tunai Rp22 Juta