Dalam kesempatan itu, Habib Hanif bertanya terkait mertuanya yang telah dizolimi.
“Habib Rizieq dipenjara pantas atau tidak? layak atau tidak? diborgol pantas atau tidak?” ujar Hanif yang serentak dijawab “tidak” oleh jemaah yang hadir.
Selama satu tahun, Habib Hanif yang juga dijerat penjara bersama HRS menyaksikan langsung bagaimana pemikiran dan keseharian mertuanya itu. Menurutnya, ia sering berkeluh kesah tentang nasib Indonesia, bukan mencari kekayaan dan jabatan.
"Apa sih yang beliau cari? kalau mau kaya dari dulu beliau sudah kaya saudara, kalau mau jabatan dari dulu sudah dapat jabatan saudara,” kata Hanif.
"Tapi apa yang beliau cari? bukan itu (kaya dan jabatan), yang beliau inginkan Indonesia akhlaknya baik, yang beliau inginkan Indonesia selamat. Selamat dari kemaksiatan, selamat dari penjajahan asing dan aseng, selamat dari aliran sesat, selamat dari berbagai penyimpangan," tandasnya.
Sumber: jpnn.com
Artikel Terkait
Tampang Aiptu Lilik Cahyadi, Oknum Polisi Polres Pacitan Diduga Perkosa Tahanan Wanita di Dalam Sel
Viral Oknum Anggota Polisi di Subang Sebut Seniman Itu Murahan, Kini Minta Maaf Ngaku Khilaf
Oknum Militer Diduga Sudah Keluar Barak dan Mulai Masuk ke Kampus, Benarkah UU TNI Jadi Alat Intervensi?
Ini Sosok Tahanan Wanita yang Diduga Dirudapaksa Oknum Polisi Polres Pacitan, Masih 21 Tahun