polhukam.id - Kapolsek Peudada, Ipda M Nazarullah didampingi Kanit Binmas dan Bhabinkamtibmas Polsek, melakukan program Saweu Sikula ke Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 1 Peudada, Senin (8/1/2024).
Saat menyambangi sekolah tersebut, Kapolsek Peudada diminta oleh kepala sekolah untuk menjadi pembina upacara hari Senin yang diikuti oleh seluruh dewan guru, dan ratusan siswa-siswi sekolah setempat.
Dalam kesempatan tersebut, Ipda Nazarullah memberikan pemahaman kepada siawa tentang tertib berlalu lintas, bahaya narkoba, dan bullying, serta kenakalan remaja yang dapat merusak masa depan generasi penerus bangsa.
"Saya memberikan gambaran tentang pentingnya tata tertib berlalu lintas, sehingga dapat meminimalisir terjadinya kecelakaan yang dapat menyebabkan cacat hingga kematian," ujar sapaan Ipda Nazar itu.
Kapolsek juga mengajak kepada seluruh siswa agar berusaha tetap disiplin dan mentaati segala aturan yang ada di SMPN 1 Peudada. Kemudian, diminta tetap giat untuk belajar, serta diingatkan jangan sampai terlambat datang ke sekolah dengan cara mengatur waktu sebaik mungkin.
"Kami berharap kepada para siswa, jangan terpengaruh oleh hal-hal negatif yang bisa merusak konsentrasi belajar serta bijak dalam bersosial media," sebut Ipda Nazarullah.
Ia juga berharap, dengan dilaksanakannya giat saweu sikula tersebut, akan tumbuh pemahaman dan pengetahuan bagi para siswa tentang tertib berlalu lintas, juga pengaruh dan efek dari penyalahgunaan narkoba, serta kenakalan remaja.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: kilaskepri.com
Artikel Terkait
KPK Jangan Lembek ke Komut Asuransi Sinar Mas, Duit Dugaan Korupsinya Gede Bisa untuk MBG
Dugaan Ijazah Palsu Jokowi Dilaporkan ke Bareskrim Polri, TPUA Bawa Bukti Baru Ini!
APBN Bocor Rp309,2 Triliun, Ketua KPK: Bermodus Proyek Fiktif hingga Manipulasi Spesifikasi
Dugaan Ijazah Palsu Jokowi Dilaporkan ke Bareskrim Polri, TPUA Bawa Bukti Baru Ini