PELAIHARI - Seorang pria ditemukan tewas gantung diri di sebuah toko di Kelurahan Angsau, Kecamatan Pelaihari, Rabu (3/1) siang.
Menurut informasi yang diperoleh Radar Banjarmasin, korban merupakan kepala toko di Sriwijaya Textile Pelaihari. Ditemukan pertama kali oleh karyawan toko tersebut bernama Tristan.
Kapolsek Pelaihari, Iptu Benny Wisnhu Wardhany mengatakan korban berinisial MS. Saat ini, telah dievakuasi ke kamar jenazah RSUD Hadji Boejasin Pelaihari. "Kasus ini selanjutnya akan ditangani Inafis Satreskrim Polres Tala " katanya, mewakili Kapolres Tanah Laut (Tala) AKBP Muhammad Junaeddy Jhonny.
Tristan yang menemukan korban belum bisa dimintai keterangan. Ia ingin pergi ke Mapolres Tala.
Pegawai yang lain, Putri mengatakan sempat berkomunikasi dengan MS melalui aplikasi chatting pada tadi malam.
Dalam chatting itu, MS sempat bercerita sedang ada masalah. "Dia bercerita sedang terlilit utang, dan ditagih si pemberi utang," bebernya.
Setelah itu, lanjutnya, MS pamit untuk istirahat. "Setelah itu, ia tak bisa dihubungi hingga ditemukan gantung diri," tutupnya.
Editor : Eddy Hardiyanto
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: radarbanjarmasin.jawapos.com
Artikel Terkait
KPK Jangan Lembek ke Komut Asuransi Sinar Mas, Duit Dugaan Korupsinya Gede Bisa untuk MBG
Dugaan Ijazah Palsu Jokowi Dilaporkan ke Bareskrim Polri, TPUA Bawa Bukti Baru Ini!
APBN Bocor Rp309,2 Triliun, Ketua KPK: Bermodus Proyek Fiktif hingga Manipulasi Spesifikasi
Dugaan Ijazah Palsu Jokowi Dilaporkan ke Bareskrim Polri, TPUA Bawa Bukti Baru Ini