Menteri Kelautan dan Perikanan periode 2014-2019, Susi Pudjiastuti sempat mengusulkan agar Menteri Keuangan Sri Mulyani menaikkan gaji bulanan yang diterima menteri setara dengan pemimpin di perusahaan multinasional.
Adapun saat ini gaji para menteri tidak mencapai Rp 19,5 juta per bulannya. Menurut Susi, gaji wajar para menteri itu di rentang Rp 10 juta per bulan.
"Menteri tidak perlu honor-honor, tapi naikkan gaji menteri yang kurang lebih Rp 19,5 juta per bulan jadi Rp 150 juta per bulan," kata Susi dalam akun Twitternya, Jumat (19/5).
“Angka ini wajar dan tidak terlalu jauh dari standar eksekutif perusahaan-perusahaan nasional. Perhitungannya juga lebih mudah terukur," lanjut dia.
Merespons hal tersebut, Pengamat Kebijakan Publik Agus Pambagio mengatakan, gaji menteri yang besar tidak menjamin tidak korupsi.
“Pertama sudah terbukti bahwa gaji besar tidak menjamin orang tidak korupsi,” ungkap Pengamat Kebijakan Publik Agus Pambagio kepada kumparan, Senin (22/5).Menurut Agus, gaji menteri yang sebesar Rp 19 juta per bulan itu belum termasuk tunjangan lump sum yang tidak perlu dipertanggungjawabkan.
Sumber: kumparan.com