Cerita Polisi Saat Lakukan Tilang Manual, Ada yang Pura-Pura Tuli Sampai Kesurupan

  • Bagikan
X

Cerita Polisi Saat Lakukan Tilang Manual, Ada yang Pura-Pura Tuli Sampai Kesurupan Cerita Polisi Saat Lakukan Tilang Manual, Ada yang Pura-Pura Tuli Sampai Kesurupan Berlakunya tilang manual banyak membuat pelanggar lalu lintas mencari cara untuk dapat lolos dari penindakan petugas.. Gridoto / News M. Adam Samudra May 17th, 8:25 PM May 17th, 8:25 PM POLHUKAM.ID - Berlakunya tilang manual banyak membuat pelanggar lalu lintas mencari cara untuk dapat lolos dari penindakan petugas. Hal ini seperti pengalaman yang diceritakan oleh Ipda Warman. SH, selaku Kasubnit Turjagwali Satlantas Polres Metro Bekasi.

"Selama tilang manual diberlakukan banyak pelanggar mencari cara agar tidak dikenakan tilang, ada yang pura-pura tuli, kesurupan bahkan ada pengendara sepeda motor menuntun kendaraannya saat melewati perempatan dengan penjagaan Polisi," kata Ipda Warman saat ditemui POLHUKAM.ID, Rabu (17/5/2023).

Ia pun mengaku tidak mudah percaya begitu saja dengan para pengendara tersebut.

"Jika kita lihat mereka melakukan pelanggaran tentu kami tetap menindaknya dengan tilang," tuturnya.

Untuk diketahui, GridOto pun mendapatkan kesempatan mengikuti penindakan tilang manual dengan sistem hunting di Jalan RE Martadinata dan Jl Raya Fatahilah, Kabupaten Bekasi, Rabu (17/5/2023).

Untuk waktu pelaksanaan sistem hunting, sebut Warman, tentatif dengan melihat jam-jam tertentu pada saat jam padat lalu lintas.

Sumber: gridoto.com

Artikel Asli

Penting:

Apabila terdapat kesalahan informasi dalam berita ini, silahkan kirim laporan Anda ke alamat email [email protected].
  • Bagikan