BREAKING NEWS: Boni Tabrani Ditangkap Usai 8 Tahun Buron

  • Bagikan
X

TRIBUNBONE.COM, WATAMPONE - Buron selama delapan tahun Boni Tabrani akhirnya berhasil ditangkap.

Boni Tabrani ditangkap pihak kejaksaan di Jalan Raya Cijambe Tambak mekar Kecamatan Jalan cagak, Kabupaten Subang Provinsi Jawa Barat, pada Senin 15 Mei 2023 pukul 23.15 Wita.

Ia ditetapkan sebagai buron oleh Kejaksaan Negeri (Kejari) Bone melalui putusan pemidanaan dinyatakan Inkracht.

Hal itu disampaikan Kepala Seksi Intelijen Kejari Bone Andi Hairul Akhmad ke Tribun Timur, Selasa (16/5/2023).

"Hari ini kami sampaikan, bahwa Boni Tabrani telah diamankan pihak kejaksaan," katanya.

"Dimana proses pengamanan tersebut dibantu oleh Tim Intelijen Kejaksaan Negeri Subang." lanjutnya.

Sumber: makassar.tribunnews.com

Artikel Asli

Penting:

Apabila terdapat kesalahan informasi dalam berita ini, silahkan kirim laporan Anda ke alamat email [email protected].
  • Bagikan